Pantai Ngantep Malang, Pantai Yang Cocok Untuk Camping
Pantai Ngantep Malang, Pantai Yang Cocok Untuk Camping – Kalian sedang mencari pantai yang cocok untuk camping? Jika iya datang lah ke kota Malang, karena di Kota Malang ada pantai yang cocok untuk camping yaitu Pantai Ngantep. Pantai ini memiliki karakteristik yang sangat cocok untuk berkemah, seperti area yang luas dan landai, jadi memungkinkan kalian mendirikan tenda dimana saja. Lokasinya juga dekat dengan muara sungai yang memungkinkan kalian untuk mendapatkan pasokan air tawar.
Pantai Ngantep agak berbeda dengan kebanyakan Pantai di Malang yang rata rata dipenuhi oleh bebatuan karang. Ketika ke Pantai Ngantep, kalian hanya akan melihat lautan biru sejauh mata memandang. Dan tebing tinggi di sisi lain yang terlihat mengagumkan dan kokoh walaupun dihantam ombak setiap hari.
Baca Juga : Air Terjun di Malang Dari Yang Terkenal Sampai Yang Masih Tersembunyi
Sekilas Tentang Pantai Ngantep Malang
Pantai Ngantep adalah salah satu destinasi wisata pantai di Malang yang sangat direkomendasikan dan sangat layak untuk kalian kunjungi.
Pantai di Malang satu ini menawarkan keindahan alam bahari yang sangat keren. Apalagi tidak banyak orang yang berkunjung, sehingga pantai ini memiliki suasana yang tenang, sunyi, kebersihannya terjaga, dan masih asri. Sehingga cocok jadikan tempat wisata keluarga.
Tetapi dibalik keindahan yang pantai ini, ternyata Pantai Ngantep menyimpan cerita yang ada kaitannya dengan mitos dan cerita angker.
Menariknya cerita cerita seperti itu lah yang menjadi daya tarik pantai ini. Ada banyak wisatawan yang datang hanya untuk mengetahui kebenaran cerita itu. Dan pantai ini juga dengan dengan Pantai Wonogoro.
Rekomendasi :
- 12 Rekomendasi Hotel di Malang Beserta Dengan Harga, Alamat Dan Fasilitas
- 11 Rekomendasi Travel Malang Madiun Murah Dan Cepat
- Budug Asu Malang Tempat Menarik Di Lereng Gunung Arjuno
- Pantai Bantol Malang, HTM, Fasilitas, Lokasi Dan Rute
Daya Tarik Pantai Ngantep
Di Pantai Ngantep kalian bisa menikmati suasana liburan sambil bersantai menikmati hamparan pasir lembut berwarna cerah. Melihat gulungan ombak yang terus datang bergantian seolah sedang menyapa siapa saja yang dangan ke Pantai Ngantep. Jika dilihat lebih teliti, kalian akan sadar bahwa air di Pantai Ngantep ini sangat jernih. Sedangkan pada bagian tengah akan terlihat kebiruan seperti warna langit.
Ketika ke pantai ini kalian bisa mengeksplore setiap penjuru Pantai Ngantep. Karena kalian bisa menemukan tempat tempat yang mungkin belum pernah kalian lihat. Seperti perbukitan hijau yang bisa didaki untuk melihat keindahan pantai dari atas ketinggian sampai muara sungai yang juga jernih dan ternyata bisa dikonsumsi.
Baca Juga : Pantai Modangan, HTM, Daya Tarik, Dan Fasilitas
Aktivitas Menarik yang Bisa Kalian Lakukan
Mengunjungi pantai ini kalian juga bisa melakukan aktivitas yang menari, apa saja? Kalian bisa mengetahuinya berikut ini:
Menyusuri Area Pantai Yang Luas & Landai
Sepertinya tidak banyak pantai yang memiliki area luas, biasanya cenderung sempit dan menjorok ke laut. Tetapi hal itu tidak kalian temukan di Pantai Ngantep, dari area pesisir yang masih hijau sampai bibir pantai bisa dibilang sangat luas. Konturnya juga langai sehingga sangat cocok untuk dijadikan tempat bermain dan mendirikan tenda.
Jika kalian berjalan lebih jauh kalian akan melihat tebing tinggi yang akan menarik perhatian, pada bagian bawah tebing itu terlihat terkikis karena terus dihempas ombak. Tetapi pada bagian atas terlihat sangat hijau dan lebat dengan pepohonan.
Wisata Religi
Selain ramai dikunjungi sebagai tempat wisata, Pantai Ngantep juga sering dikunjungi sebagai wisata religi. Ini karena tidak jauh dari pantai, terdapat sebuah gunung yang bernama Gunung Batok. Walaupun disebut sebagai gunung sebenarnya tempat ini memiliki tinggi kurang dari 100 meter, jadi akan lebih cocok jika disebut sebagai bukit.
Di puncak gunung terdapat sebuah bangunan punden berundak yang terlihat seperti pendopo. Dengan dihiasi punakawan dan warna merah yang mendominasi. Bangunan ini dikenal dengan petilasan Panembahan Pantai Ngantep. Banyak peziarah yang datang untuk mengharap berkah atau memohon rezeki.
Berhati Hati Dengan Ombak Besar
Perlu kalian ketahui Pantai Ngantep ini memiliki ombak yang besar. Karena itu lebih baik jangan bermain air di area pantai. Kalian bisa ke muara sungai jika ingin bermain air letaknya juga tidak jauh dari pantai. Jadi kalian bisa bermain air sepuasnya tanpa harus takut akan tersapu ombak.
Bercamping
Karena konturnya landai dan luas, jadi memungkinkan kalian untuk mendirikan tenda dimana saja. Camping disini kalian tidak perlu mengkhawatirkan fasilitasnya, karena sudah ada banyak warung makan.
Jika kalian datang di siang hari dan ingin menginap, dirikan saja tenda di area yang dirasa pas. Kalian juga bisa menunggu datangnya sunset sambil mempersiapkan api unggun, nikmati juga suasana santai sambil mendengar suara deburan ombak. Sampai pagi akan datang kalian bisa bangun lebih awal untuk melihat sunrise di Pantai Ngantep.
Harga Tiket Masuk & Jam Buka
Berkunjung ke Pantai Ngantep kalian akan dikenakan biaya tiket masuk. Untuk harga tiket masuk ke Pantai Ngantep terbagi menjadi 2 yaitu weekday dan weekend. Tetapi kedua harga tersebut masih tergolong murah, dan untuk jam bukanya sebenarnya belum ada atau buka 24 jam setiap harinya.
Keterangan | Harga |
Harga Tiket masuk | Rp. 5.500 (weekday) / Rp. 7.500 (weekend) |
Parkir | Rp. 5.000 (motor) / Rp. 10.000 (mobil) |
Fasilitas
Fasilitas yang tersedia di Pantai Ngantep bisa dikatakan cukup lengkap, jadi kalian bisa menemukan toilet, warung makan, mushola, area parkir, toko oleh oleh sampai penjual ikan segar. Penjual minuman seperti kelapa muda juga bisa kalian temukan di setiap tempat.
Jika ingin menginap tetapi tidak ingin mendirikan tenda, kalian juga bisa mencari homestay di pemukiman warga.
Lokasi Dan Rute
Pantai Ngantep berada di Dusun Sukorejo, Desa Tumpakrejo, Kecamatan Gedangan, Malang. Jaraknya kurang lebih 72 kilometer jika dari pusat Kota Malang dengan waktu tempuh sekitar 2 jam memakai kendaraan bermotor. Belum ada angkutan umum yang memiliki trayek langsung ke Pantai Ngantep, jadi kalian harus memakai beberapa trayek supaya bisa sampai di Pantai Ngantep. Jika ingin mudah kalian bisa memakai Jasa Sewa Motor Malang atau Jasa Rental Mobil Malang Dengan Driver.
Akses jalannya juga sudah sangat bagus berupa aspal dan bisa dilewati oleh kendaraan roda 4. Jika dari kota Malang, kalian bisa menuju ke Bululawang, kemudian setelah sampai di persimpangan kalian ambil jalur yang menuju ke Gondanglegi. Atau mudahnya kalian bisa mengikuti papan arah menuju Pantai Balekambang karena masih satu arah.
Mengunjungi Pantai Ngantep akan lebih menyenangkan jika kalian mengajak teman atau keluarga. Ada banyak kegiatan yang bisa kalian lakukan mulai dari piknik sambil bersantai menikmati suasana. Kalian juga bisa hanya sekedar duduk duduk sambil merasakan angin sepoi sepoi.
Baca Juga : Pantai Ungapan, Pantai Terkenal Untuk Camping
Kata Penutup
Itulah informasi tentang salah satu pantai yang ada di Malang yaitu Pantai Ngantep. Semoga informasi ini bisa menjadi referensi ketika ingin berlibur ke Malang. Sekian semoga bermanfaat dan terima kasih.