11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi – Kota Malang dan Kota Batu memang terkenal karena memiliki banyak tempat wisata yang bisa menjadi referensi ketika ingin berwisata. Bukan hanya wisata modern seperti jatim park, museum Angkut dan BNS yang sering dikunjungi. Tempat ini juga memiliki Wisata Taman Bunga Malang yang indah dan menawan. Menariknya Wisata Taman Bunga Malang juga ada beberap tempat wisata yang gratis. 

Baca Juga : Omah Kayu Batu, Tempat Wisata Dan Tempat Menginap Yang Indah

Rekomendasi Taman Bunga Malang Batu 2023

Berikut ini adalah Wisata Taman Bunga Malang yang wajib dikunjungi ketika sedang berwisata:

Rekomendasi: 

1. Alun Alun Batu

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Rekomendasi Wisata Taman Bunga Malang Batu pertama ada Alun alun Batu. Tempat ini memang menjadi salah satu wisata Malang Batu yang terkenal dan harus dikunjungi ketika berwisata ke kota Batu dan juga menjadi rekomendasi Tempat Wisata Malam Malang Selain BNS Yang Sama Asiknya. Berlokasi di pusat kota dan menjadi ikon kota Batu Alun alun ini sering dimanfaatkan untuk melakukan berbagai kegiatan seperti Car Free Day sampai acara lainnya.

Di bangung dengan sangat indah dan memiliki fasilitas pendukung yang memadai seperti toilet, tempat duduk, area merokok, playground, air mancur, kolam dan di sekitar alun alun juga ada pusat perbelanjaan, masjid jami’ An-nur, cafe, tempat makan, dan foodcourt. Di sekitar tempat ini juga ada Hotel Murah dan Nyaman yang bisa kalian singgahi ketika berlibur ke Kota Batu.

  • Alamat : Jl. Diponegoro, Sisir, Ke. Batu, Kota Batu 
  • Htm : Gratis

– Parkir motor : Rp. 3.000

– Parkir mobil : Rp. 5.000

  • Jam Buka : 24 jam Setiap hari

Baca Juga : Kebun Teh Wonosari Malang, HTM, Rute Dan Lokasi

2. Alun Alun Tugu Malang

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Perlu kalian ketahui Malang memiliki 2 alun alun, satunya ada di depan Balai Kota. Sejarah dari alun alun tugu ini berawal dari tahun 1920, pembangunannya dilakukan oleh orang Belanda yang bernama Thomas Karsten dengan tujuan sebagai simbol kekuasaan kolonial Belanda. Sedangkan tugu yang di tengah alun alun mulai dibangun pada tahun 1945 dan diperbaiki lagi pada tahun 1952 yang peresmiannya dipimpin langsung oleh presiden pertama Indonesia Ir. Soekarno pada tanggal 20 mei 1953.

  • Alamat : Jl. Tugu, Kidul Dalem, Kec. Klojen, Malang
  • Htm : Gratis
  • Jam Buka : 24 jam setiap hari

Baca Juga : Museum Brawijaya Malang, Museum Dengan Koleksinya Yang Bersejarah

3. Batu Flower Garden, Coban Rais

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Wisata Taman Bunga Malang selanjutnya adalah Batu Flower Garden. Taman cantik satu ini bisa kalian jadikan sebagai referensi, karena tempat ini menyuguhkan pemandangan indah lereng gunung Panderman. Wisata Taman Bunga Malang Batu ini sangat hit, selain memiliki beragam bunga warna warni yang cantik, tempat ini juga memiliki beberapa spot foto unik seperti Wahana ayunan di atas lereng gunung, hutan pinus, gardu pandang, hammock tower, flying hammock, dan sepeda langit.

  • Alamat : Oro-oro Ombo, Kehutanan, Batu, Kota Batu
  • Htm : Rp. 25.000 (tiket masuk + 2 spot foto gratis : Love + flower)

Baca Juga : Coban Kembar Watu Ondo, Air Terjun Di Kota Batu Yang Indah

Catatan:

Pada setiap spot foto di kenakan biaya tambahan rinciannya berikut ini:

Spot AYUNAN : Rp. 10.000

Spot I Love You : Rp. 10.000

Spot PINUS : Rp. 10.000

Spot HAMMOCK TOWER : Rp. 15.000

Setiap spot 3X foto dan dapat 1 file foto

1 File foto : Rp. 5.000

Membawa kamera DSLR dikenakan biaya Rp. 15.000

Membawa kamera action camera dikenakan biaya tambahan Rp. 10.000

  • Jam Buka :

Senin – Jum’at : 08.00 – 19.00

Sabtu – Minggu : 07.00 – 17.00

  • Telepon : 0811378201

4. Flora Wisata San Terra Taman Bunga Pujon

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Flora San Terra Wisata Taman di pujon kidul menjadi Wisata Taman Bunga Malang terbaru yang memberikan berbagai taman bunga yang cantik di setiap sudutnya. Keindahan alamnya bernuansakan Korea dan Belanda yang membuat hati damai ketika disini. Tentunya tempat ini sangat recomended untuk bersantai bersama keluarga dan anak anak. 

  • Alamat : pandesari, kec. Pujon, Kab. Malang
  • Htm : senin-jum’at . Rp 20.000 | Sabtu-Minggi : Rp. 25.000
  • Sewa Hanbok / Pakaian Korea untuk berfoto : Rp. 30.000 – Rp. 50.000

Parkir Motor : Rp. 2.000

Parkir Mobil : Rp. 5.000

  • Jam Buka : Setiap hari

5. Plaza Garden Rabbit Field

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Wisata Taman Bunga Malang selanjutnya adalah Plaza Garden Rabbit Field. Sesuai dengan namanya tempat ini terdapat banyak kelinci lucu dan rerumputan yang ditata supaya terlihat menarik. Selain kelinci di tempat ini juga ada rumah hobbit untuk kalian yang pernah melihat film Lord Of The Ring pasti tahu dengan rumah hobbit ini. Jika kalian ingin berfoto di rumah hobbit, kalian tidak perlu jauh jauh ke luar negeri, cukup datang ke Plaza Garden Rabbit Field.

  • Alamat : Jl. Paralayang, Pandesari, Pujon, Malang
  • Htm : Rp. 10.000
  • Jam Buka : 09.00 – 21.00
  • Telepon : 0851 0048 4089
  • Fasilitas : Toilet, mushola

6. Taman Langit Gunung Banyak

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Wisata Taman Bunga Malang ini menjadi salah satu yang wajib kalian kunjungi. Sesuai dengan namanya, taman langit Wisata gunung banyak menyuguhkan pemandangan seperti di negeri dongeng. Dengan banyaknya objek objek unik yang ada di sini akan memberikan citra negeri dongeng. Mulai dari gerbang masuk, pengunjung seolah olah disambut oleh makhluk dongeng bersayap yang terbuat dari akar akar pohon yang sangat cantik.

  • Alamat : Jl. Gn. Banyak, Gunungsari, Kec. Bumiaji, Kota Batu, 
  • Htm : Rp. 10.000
  • Jam Buka : 07.00 – 24.00
  • Situs : www.facebook.com/TamanLangitGunungBanyak/

Kunjungi juga: 

7. Taman Labirin Coban Rondo Wisata Di Batu Malang

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Wisata Taman Bunga Malang selanjutnya adalah Taman Labirin Coban Rondo. Sesuai dengan namanya tempat wisata ini memiliki labirin yang berbentuk persegi dan lengkap dengan lorong lorong yang menuju jalan keluar dan bahkan bisa berujung ke jalan buntu. Jadi ketika kalian masuk ke area ini gunakan ingatan kalian sebaik mungkin untuk menandai jalan mana yang harus dilewati dan mana yang harus dihindari. Jadi jangan sampai tersesat ketika masuk ke dalam labirin.

  • Alamat : Jurangrejo, Pandesari, Pujon, Malang
  • Htm : Rp. 10.000
  • Jam Buka : 08.00 – 17.00
  • Telepon : (0341) 5025147

8. Taman Slamet Malang

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Taman Slamet Malang memang bukan Wisata Taman Bunga Malang Batu utama yang harus dikunjungi, tetapi tidak ada salahnya jika ingin ke tempat ini. Sama seperti tempat lainnya, tempat ini juga banyak ditumbuhi pepohonan rendang lengkap dengan banku taman. Tempat ini disukai anak anak muda karena suaranya yang cukup romantis dan adanya spot spot yang instagramable untuk kalian penyuka fotografi.

  • Alamat : Jl. Taman Slamet No. 8, Gading kasri, Klojen, Malang
  • Htm : Gratis
  • Jam Buka : 24 jam
  • Fasilitas : Bangku taman, spot foto, penjual makanan

9. Taman Bunga Malang Ijen Boulevard

Ijen Boulevard juga bukanlah tempat wisata utama, tetapi tempat ini memiliki cerita dan sejarah yang menarik. Tempat ini dahulu adalah tempat tinggal favorit orang orang belanda dan sampai sekarang rumah rumah itu masih bisa kita temukan.

  • Alamat : Jl. Besar Ijen, Oro-oro Dowo, Klojen Malang
  • Htm : Gratis
  • Jam Buka : 24 jam Setiap hari

10. Taman Bunga – Peternakan Kuda Megastar

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Taman Bunga di peternakan kuda megastar ini memang terlihat mengagumkan dan menjadi salah satu wisata yang terkenal di kota Malang. Karena tempat ini memiliki pemandangan yang indah dan disini kalian bisa berkuda sambil menikmati cantiknya pemandangan taman bunga. Berkuda di kawasan taman bunga ini memang menjadi salah kesukaan wisatawan yang sedang berburu foto instagramable. Udara segar dan sejuk di kawasan Taman Bunga Peternakan Kuda Megastar memang akan membuat siapa saja betah berlama lama di tempat ini.

Dan salah satu spot yang wajib kalian kunjungi di tempat ini adalah taman bunga matahari yang membuat foto kalian estetik dan pastinya juga akan membuat feed instagram kalian keren.

  • Alamat : Jalibar Dusun, Oro-Oro Ombo, Batu, Kehutanan, Kec. Batu, Kota Batu.
  • Jam buka : 08.00 – 16.30.
  • Tiket masuk : 25k, dan untuk sewa kuda sekitar 50k (30 menit).

11. Wisata Taman Bunga Batu Selecta

11 Wisata Taman Bunga Malang Batu Yang Wajib Dikunjungi

Taman Rekreasi Selecta Malang atau sering disebut dengan Taman Bunga Selecta adalah salah satu tempat wisata legendaris di kota batu. Tempat ini berjarak sekitar 4 KM dari kota Batu dan 25 KM dari Malang. Taman ini berada di dataran tinggi yang memiliki landscape kota Batu dan memiliki hawa yang sejuk. Sesuai dengan namanya tempat ini memiliki hamparan bunga yang ditata dengan sangat cantik dan penuh warna.

  • Alamat : Jl. Raya Selecta No.  1, Tulungrejo, Bumiaji, Kota Batu
  • Htm : Rp. 35.000
  • Parkir motor : Rp. 5.000
  • Parkir mobil : Rp. 10.000
  • Parkir bus : Rp. 20.000
  • Jam Buka : 06.00 – 17.00 Setiap hari
  • Peta Lokasi : Klik disini
  • Situs Web : www.selectawisata.com

Baca Juga : Air Terjun Coban Rais, Air Terjun Di Batu Yang Menantang

Kata Penutup

Itulah rekomendasi Wisata Taman Bunga Malang terkenal yang bisa menjadi referensi ketika berlibur. Sekian semoga bermanfaat dan terima kasih.

You might also like