Oleh-oleh Khas Lombok yang Banyak Dicari Wisatawan
Oleh-oleh Khas Lombok yang Banyak Dicari Wisatawan – Lombok merupakan destinasi wisata yang paling diidamkan oleh banyak orang baik wisatawan domestik maupun mancanegara. Bahkan, bisa dibilang pesona Lombok sebanding dengan Bali yang sudah mendunia. Ada apa dengan Lombok? Salah satu keunggulan dari wisata Lombok adalah menyuguhkan keindahan alam yang memukau mulai dari pegunungan, tempat budaya, sampai Destinasi Wisata Pantai di Lombok Paling Bagus. Lebih menarik lagi, ada sisi lain dari pulau Lombok yang selalu menggugah minat untuk dikunjungi yaitu kelezatan kuliner khas pulau Lombok. Ya, bagi Anda yang berencana ke Lombok, pastikan untuk mencicipi tiap sajian kuliner yang disajikan oleh tempat-tempat makan di Lombok.
Tak hanya menjajal tiap kuliner yang disediakan oleh para penjual, jangan lupa untuk membawa oleh-oleh khas Lombok yang khas. Anda dapat mencarinya di tempat jual dekat wisata atau bisa juga ke tempat oleh-oleh khusus dengan segala macam makanannya.
Oleh-oleh Khas Lombok yang Banyak Dicari Wisatawan
Kira-kira apa saja ya, jenis oleh-oleh khas Lombok yang tak boleh dilupakan dan paling banyak dicari? Yuk simak selengkapnya berikut ini!
Susu Kuda Liar Khas Sumbawa
Lombok terkenal dengan produksi susu kuda liar yang sangat berkhasiat. Susu kuda tersebut dikenal dengan nama Susu Kuda Sumbawa. Tak heran, jika Lombok dijuluki sebagai daerah pionir yang memproduksi susu kuda liar. Keunggulan dari susu kuda Sumbawa adalah khasiat atau manfaatnya yang mampu mengobati penyakit tertentu serta baik untuk kesehatan. Wajar saja, susu kuda liar Sumbawa ini dicari banyak orang baik wisatawan daerah maupun luar daerah. Dimana Anda dapat menemukan minuman ini? Biasanya, susu kuda liar Sumbawa tersedia di beberapa agen khusus. Rasanya? Ya, rasanya sedikit asam, namun tetap memiliki rasa khas tersendiri. Bagi Anda yang berkunjung ke wisata Lombok, pastikan untuk menikmati susu kuda liar Sumbawa dengan harga Rp20.000 per botol ukuran 600ml ya!
Madu Sumbawa
Selain oleh-oleh khas Lombok berupa susu kuda liar, ada juga madu khas Sumbawa yang patut Anda coba. Letak pulau Sumbawa ini tepatnya di bagian timur dari Lombok. Sumbawa dikenal sebagai daerah penghasil madu terbaik di Indonesia. Tentunya dengan beragam manfaat yang diberikan berupa efektif untuk mengobati berbagai penyakit. Ada dua jenis madu Sumbawa yang istimewa yaitu madu berwarna kuning kecoklatan dan juga madu putih yang biasanya berkembang biak didekat sarang burung walet.
Meskipun madu ini khas Sumbawa, Anda dapat menemukannya di sekitar Lombok karena terjual bebas. Cita rasanya yang nikmat dan khasiatnya yang lengkap menjadikan banyak wisatawan baik lokal maupun interlokal mencarinya sebagai oleh-oleh. Nah, bagi Anda yang ingin membelinya, harganya cukup variasi ya tiap toko. Mulai dari Rp85.000 untuk ukuran 450ml khusus madu putih dan akan lebih mahal untuk ukuran yang lebih besar. Untuk perjalanan luar kota, pastikan untuk membungkusnya secara khusus supaya botol tidak mudah pecah ya!
Dodol Rumput Laut
Sebagai pemilik wisata alam bahari berupa pantai yang elok, tentunya Lombok memiliki beragam hasil melaut yang lengkap seperti rumput laut. Ya, Lombok dimanfaatkan sebagai tempat budidaya rumput laut dijadikan bahan dasar pembuatan dodol. Tak heran jika dodol rumput laut dikenal sebagai oleh-oleh khas paling dicari. Bagi Anda yang ingin mencari dodol rumput laut, tersedia berbagai merek yang dapat Anda temukan di toko-toko khas oleh-oleh. Namun, yang paling populer adalah dodol rumput lau merek Phoenik Food yang terdapat di Jalan A A Gde Ngurah, Cakranegara. Meski berbahan rumput laut, dodol tersebut diolah menjadi beragam rasa mulai dari sirsak, semangka, nangka, tomat, jagung, dan juga labu siam. Dijamin, siapapun yang mencobanya bakalan langsung ketagihan. Rasanya yang asam manis dan kenyal menjadikan sensasi tersendiri pada lidah. Harganya juga cukup terjangkau lho, mulai dari Rp15.000 sampai Rp25.000 per 180 gram kotak.
Kain Tenun Ikat Sasak
Ya, ternyata tak hanya oleh-oleh khas Lombok berupa kuliner saja yang dapat Anda bawa pulang, tapi juga buah tangan yang dapat dimanfaatkan dan awet berupa kain tenun ikat Sasak. Menenun merupakan pekerjaan yang dilakukan oleh sebagian besar masyarakat Lombok. Apalagi kualitas kain tenunnya terbilang bagus dan tak kalah dengan kain tradisional dari daerah lain. Tak heran, banyak wisatawan asing maupun lokal yang mencari kain tenun ikat Sasak sebagai oleh-oleh. Tak hanya itu, pewarna kain ini juga berasal dari bahan alami disertai motif bergaris yang khas. Anda dapat menemukan kain tenun ini dalam berbagai bentuk seperti lembaran kain, sarung, dan syal dengan variasi harga yang beda.
Songket Sasak
Ada lagi buah tangan dari Lombok yang patut Anda bawa pulang untuk oleh-oleh keluarga maupun teman-teman yaitu songket Sasak. Selain kain tenun, ternyata Lombok memiliki songket Sasak yang merupakan pakaian adat tradisional dari wanita suku Sasak. Kain ini ditenun secara manual oleh perempuan setempat. Ciri khas kain ini yaitu terdapat hiasan timbul dari benang katun, benang perak, atau benang emas. Untuk hasil yang terjamin ori, belilah oleh-oleh ini dari pembuatnya langsung di desa Sukarara Lombok Tengah. Hasil songket pun diolah jadi berbagai bentuk seperti taplak meja, pashmina, syal, dan sarung. Harganya juga bervariasi tergantung kerumitan dan motifnya mulai dari Rp200.000.
Perhiasan Mutiara
Oleh-oleh khas Lombok lain yang patut Anda bawa pulang adalah perhiasan mutiara. Ya, mutiara Lombok ini memiliki harga jual yang tinggi karena diambil langsung oleh penduduk lokal dari dasar laut. Selain itu, mutiara Lombok ini banyak diburu oleh kolektor perhiasan dari berbagai tempat karena termasuk jenis mutiara yang paling baik didunia. Salah satu pengrajin yang dan sentra penjualan perhiasan mutiara Lombok berada di kampung Sekarbela, Ampenan. Berbagai mutiara dijual dalam bentuk gelang, cincin, bros, anting, dan lainnya dengan kisaran harga yang beragam.
Terasi Lombok
Kembali lagi pada oleh-oleh khas Lombok berupa kuliner yaitu terasi Lombok. Ya, oleh-oleh ini dapat Anda padukan dengan berbagai jenis masakan seperti plecing kangkung, nasi balap puyung, dan juga ayam bakar taliwang sehingga menjadi lebih nikmat. Terasi Lombok memiliki ciri khas berupa rasanya yang gurih dan aroma khas. Anda dapat menemukan terasi ini di pasar tradisional atau toko khas oleh-oleh dengan berbagai jenis kemasannya serta harganya yang variatif.
Manisan Tomat
Ya, kuliner ini juga menjadi salah satu incaran oleh-oleh dari Lombok yang paling dicarai wisatawan. Meskipun terdengar simpel, nyatanya manisan tomat dari Lombok ini memiliki cita rasa yang nikmat. Bagaimana cara mengolahnya? Camilan ini dibuat dengan merebus tomat pilihan dengan gula pasir. Kemudian, jemur selama beberapa hari hingga kering. Baru, manisan tomat dibentuk menyerupai kurma yang cenderung merah kecoklatan. Sangat cocok dijadikan buah tangan untuk keluarga. Kurma ala Lombok ini dijual dengan harga yang murah mulai dari Rp25.000 per 200 gram kotak.
Nah, itulah daftar oleh-oleh khas Lombok yang patut Anda bawa pulang saat berlibur ke pulau Lombok. Pastikan tidak ada satupun yang terlewat ya!