Air Terjun Coban Tundo, Air Terjun Dengan 3 Tingkat Aliran

Air Terjun Coban Tundo, Air Terjun Dengan 3 Tingkat Aliran

Air Terjun Coban Tundo, Air Terjun Dengan 3 Tingkat Aliran – Ada satu lagi air terjun yang harus kalian kunjungi ketika sedang liburan di Malang, yaitu Air Terjun Coban Tundo. Air Terjun ini menjadi salah satu tempat wisata di Malang yang sudah pasti menyuguhkan air terjun yang indah dan layak untuk di jelajahi ketika waktu liburan tiba. Hilangkan rasa lelah akibat aktivitas sehari hari dengan keasrian alam dan air jernih yang menyegarkan dari Air Terjun Coban Tundo.

Seperti yang kita tahu Kabupaten Malang selalu menawarkan banyak keindahan alam yang tersimpan didalamnya. Membicarakan air terjun, Malang memang tidak ada henti hentinya menyuguhkan tempat wisata air terjun yang terbaik. Contohnya seperti keindahan Air Terjun Coban Tundo yang bisa memikat siapa saja yang singgah untuk menikmati keasriannya.

Nah untuk kalian yang penasaran dengan Air Terjun Coban Tundo, silahkan simak informasi berikut sebagai referensi aktivitas liburan kalian di Kota Malang.

Rekomendasi :

Sekilas Tentang Air Terjun Coban Tundo

Air Terjun Coban Tundo, Air Terjun Dengan 3 Tingkat Aliran

Air Terjun Coban Tundo atau sering disebut juga dengan Air Terjun Coban Tundo Telu dimana dalam bahasa Jawa Telu memiliki arti tiga. Karena air terjun di Malang ini memang memiliki 3 buah air terjun yang lokasinya berdekatan. Tempat wisata ini bisa dikatakan cukup baru, sebab resmi dibuka pada tahun 2015 yang lalu, wisata air ini juga mulai menarik perhatian wisatawan luas, dimana setiap harinya selalu ada wisatawan yang datang berkunjung ke wisata alam di Malang ini.

Sudah bukan rahasia umum lagi jika Kota Malang terkenal bukan hanya karena wisata modernnya yang memiliki banyak wahana seru seperti Jatim Park dan lain lain. Tetapi juga karena pesona alamnya contohnya saja air terjun yang tidak kalah menarik. Pemandangan indah air terjun juga menjadi alternatif tujuan wisata untuk kalian yang sudah bosan dengan tempat wisata modern yang itu itu saja di Kota Malang.

Daya Tarik Air Terjun Coban Tundo

Air Terjun Coban Tundo, Air Terjun Dengan 3 Tingkat Aliran

Seperti yang sudah disebutkan diatas air terjun ini memiliki 3 buah air terjun yang lokasinya berdekatan. Berikut ke 3 air terjun yang ada di Air Terjun Coban Tundo:

Coban Tundo Siji

Menjadi air terjun yang paling bawah dan akan kalian temui terlebih dahulu. Sebagai air terjun pertama, Coban Tundo Siji akan membuat siapa saja terpukau dan tergoda untuk berenang. Memiliki kolam dengan kedalam yang bervariasi mulai dari 1 sampai 5 meter, airnya cukup jernih berwarna biru kehijauan. Kalian bisa berenang atau hanya bermain air di pinggiran kolam. Untuk kalian yang suka dengan tantangan dan ingin memacu adrenalin, kalian bisa memanjat tebing yang ada di kiri air terjun untuk melompat. Ini pasti sangat seru, untuk yang kurang bisa berenang tidak perlu khawatir karena kalian bisa menyewa ban pelampung hanya dengan membayar sekitar Rp 5.000 saja.

Coban Tundo Loro

Air terjun kedua adalah Coban Tundo Loro yang lokasinya satu tingkat diatas Coban Tundo Siji. Air terjun ini lah yang menjadi ikon Air Terjun Coban Tundo dan menjadi favorit wisatawan yang datang ke sini. Ini karena air terjun ini memiliki kolam yang cukup besar diameternya sekitar 15×20 meter dengan air yang lebih jernih.

Jika tadi di Coban siji ada spot untuk kalian melompat di sebelah kiri air terjun, di Coban Tundo Loro juga ada spot cliff jumping. Bedanya kalian bisa memakai sulur/akar pepohonan atau tali tambang untuk berayun kemudian melompat ke dalam air. Kalian juga bisa melompat dari atas batu yang ada di sebelah kanan air terjun. Kedua spot inilah kalian bisa beraksi untuk melompat, ini sudah pasti aktivitas seru yang bisa kalian lakukan di Air Terjun Coban Tundo.

Coban Tundo Telu

Yang terakhir ada Coban Tundo Telu yang memiliki ketinggian aliran air sekitar 15 meter dan menjadi air terjun tertinggi yang ada di Air Terjun Coban Tundo. Walau begitu ternyata air terjun ini kurang disukai wisatawan karena tidak adanya kolam yang bisa dimanfaatkan untuk berenang, walaupun ada itu hanya cekungan kecil yang cukup dalam, jadi cukup berbahaya. Karena itu biasanya wisatawan datang ke coban telu hanya untuk berfoto, dan menurut wisatawan yang sudah pernah datang tempat ini menjadi spot foto terbaik di Malang.

Fasilitas Air Terjun Coban Tundo

Wisata alam Air Terjun Coban Tundo bisa kalian jelajahi di akhir pekan bersama tempat atau orang tersayang. Mengunjungi Air Terjun bisa juga menjadi liburan yang seru dan menyenangkan. Untungnya tempat wisata ini sudah menyediakan fasilitas yang bisa kalian nikmati, berikut beberapa fasilitas yang ada di Air Terjun Coban Tundo: Area parkir, kendaraan, Pusat informasi, Gazebo, Toilet, Tempat ibadah, Gazebo, Spot foto instagramable, dan Camping area.

Jam Buka Air Terjun Coban Tundo

Air Terjun Coban Tundo bisa dikunjungi setiap hari. Karena tempat ini cukup terpencil dan terpelosok di tengah hutan, otomatis belum ada jaringan listrik. Jadi waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini adalah di pagi hari sampai sore hari.

Harga Tiket Masuk Air Terjun Coban Tundo

KeteranganHarga
Harga tiket masukRp. 5.000,-
ParkirRp. 5.000,-

Lokasi Dan Rute Air Terjun Coban Tundo

Berlokasi di Dusun Tambaksari, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Berjarak sekitar 60 km dari kota Malang dengan waktu tempuh kurang lebih 2,5 jam berkendara.

Untuk mencapai Air Terjun Coban Tundo jika dari kota malang ada beberapa rute, rute yang paling mudah kalian bisa langsung menuju kecamatan Turen, kemudian lanjut menuju kecamatan Dampit. Sesampainya di kecamatan Dampit ambil arah yang ke Sukodono hingga sampai di bundaran desa, kalian akan melihat papan penunjuk ke Air Terjun Coban Tundo. Sesampainya di Desa Sukodono silahkan bertanya ke penduduk, karena banyak persimpangan yang bisa membuat kalian bingung. Kemudian lanjut menuju Desa Sidosari, nantinya kalian akan menemukan pintu masuk ke air terjun.

Jika kalian masih bingung kalian bisa memanfaatkan aplikasi peta digital Google Maps yang bisa mengantar kalian dari titik kalian berada. Atau bisa juga dengan memanfaatkan Jasa Rental Mobil Malang lengkap dengan driver yang bisa mengantar kalian ke lokasi.

Kata Penutup  

Itulah informasi tentang air terjun di Malang yaitu Air Terjun Coban Tundo, sekian semoga bermanfaat dan terima kasih.

You might also like