Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Tempat Wisata di Purwakarta – Menjelang akhir pekan, hampir setiap orang sedang mempersiapkan kemana mereka akan berlibur. Apakah didalam kota? Atau mungkin di luar kota? Berlibur merupakan suatu kegiatan yang dapat meningkatkan mood, sejenak melupakan semua permasalahan kantor, merefresh pikiran dan hati agar lebih baik lagi. Liburan untuk keluarga juga dipercaya dapat membuat keharmonisan dalam rumah tangga.

Salah satu spot yang bisa dikunjungi ketika berlibur adalah Kota Purwakarta. Kota yang selalu dilewati jalur tol Cipularang ini mempunyai berbagai spot wisata yang wajib dikunjungi lho! Bahkan, Waduk Jatiluhur yang berada di Purwakarta pun bisa dijadikan tempat wisata bagi para wisatawan. Jangan lupa untuk mencicipi wisata kuliner sate maranggi khas Purwakarta yang fenomenal itu ya!

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Ingin berlibur ke Tempat wisata di Purwakarta? Jangan khawatir, karena disini literaturnegeri akan memberikan rekomendasi Tempat wisata di Purwakarta yang bisa anda kunjungi saat sedang berada di Purwakarta. Berikut ini adalah Tempat wisata di Purwakarta menurut literaturnegeri.

1. Goa Jepang dan Belanda

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Tempat wisata di Purwakarta yang pertama adalah Goa Jepang dan Belanda. Wisata sejarah ini merupakan peninggalan sejarah di Purwakarta, konon Goa yang dibangun tahun 1942 ini dulunya merupakan tempat penyimpanan senjata dan tempat radio komunikasi. Goa Jepang dan Goa Belanda merupakan goa yang berbeda namun jaraknya tidak terlalu jauh. Wisata sejarah ini juga dibangun ketika masih zaman penjajahan kerja paksa atau istilahnya romusha.

Baca Juga : Museum Angkut, Tempat Wisata Modern Di Batu

2. Curug Cipurut

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Tempat wisata di Purwakarta selanjutnya adalah Curug Cipurut. Wisata air terjun Curug Cipurut merupakan wisata alam favorit di Purwakarta, air terjun dengan ketinggian kurang lebih 25 meter ini sangat indah sekali. Tidak hanya satu air terjun saja yang akan anda saksikan, namun ada tiga air terjun yang bisa anda lihat secara besamaan. Harga tiket masuk nya pun terjangkau, hanya dengan membayar Rp 3.000,- saja anda sudah bisa menikmati wisata dengan berbagai fasilitas yang ada seperti tempat parkir, shelter, MCK, warung makan, dan lain-lain.

3. Waduk Jatiluhur

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Tempat wisata di Purwakarta berikutnya adalah Waduk Jatiluhur. Ini merupakan waduk tertua di Indonesia didirikan pada tahun 1957 untuk irigasi, pembangkit listrik, dan keperluan lainnya. Waduk yang cukup luas ini mempunyai potensi wisata yang cukup baik di Purwakarta. Anda bisa melakukan olahraga air, berenang, dayung, memancing, dan aktivitas lainnya di muara Sungai Citarum. Biaya tiket masuk nya pun hanya Rp 5.000,- weekdays dan Rp 20.000,- weekend dengan fasilitas wisata yang lengkap.

4. Waduk Cirata

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Tidak hanya waduk Jatiluhur saja, anda juga bisa mengunjungi Waduk Cirata dengan berbagai aktivitas menarik seperti mengarungi sungai dengan perahu, memancing, dan berburu kuliner yang lezat. Tersedia berbagai fasilitas umum seperti tempat parkir, restoran, shelter, pusat informasi, dan lain-lain. Harga tiket masuk nya pun hanya Rp 3.000,- hingga Rp 5.000,-.

5. Jatiluhur Waterworld

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Jatiluhur Waterworld adalah tempat wisata waterpark yang berisi berbagai wahana sepeti ember tumbah, trampoline, seluncuran air, dan berbagai wahana air lainnya. Jatiluhur Waterworld ini cocok untuk dikunjungi oleh anak-anak hingga dewasa. Biaya nya juga terjangkau, hanya dengan bermodal Rp 40.000,- per orang nya saja anda sudah bisa menikmati suasana waterworld dari pagi hingga sore hari. Fasilitasnya juga cukup lengkap, pemandian dan shelternya cukup bersih.

6. Situ Wanayasa

Tempat Wisata di Purwakarta yang Bikin Nyaman Hati

Jika wisata jenis waduk merupakan wisata buatan, berbeda dengan Situ Wanayasa yang terbentuk seecara alami dan menawarkan berbagai pemandangan yang indah. Anda bisa menggunakan sepeda air berjenis bebek untuk mengitari situ tersebut, makan di warung pinggir situ sambil menikmati indahnya pemandangan, dan bisa juga berolahraga pagi di kawasan situ. Uniknya lagi, untuk masuk ke Situ Winayasa anda tidak akan dikenakan biaya sepeserpun lho!

7. Air Mancur Sri Baduga

Ingin melihat air mancur di danau yang luasnya 4 hektar ini? Segera kunjungi Air Mancur Sri Baduga. Air Mancur berwarna-warni ini mempunyai pemandangan yang indah ditambah pemandangannya mirip seperti air mancur di Singapura. Air mancur ini kerap disebut air mancur menari. Tersedia fasilitas shelter/tempat duduk untuk anda yang menyaksikan air mancur nya, adapun harga tiket masuk nya tidak dikenai biaya sepeserpun.

8. Pemandian Air Panas Ciracas

Purwakarta juga mempunyai wisata pemandian air panas yang alami lho. Air Panas Ciracas mempunyai kandungan sulfur yang dapat mengobati penyakit kulit dan rematik. Tak sedikit para wisatawan yang sengaja mengunjungi air panas ini di akhir pekan untuk keperluan kesehatan. Fasilitas kolam air panas nya bersumber dari 12 titik sumber air panas, dan kolam pemandiannya juga besih. Harga tiket masuk nya pun cukup terjangkau.

9. Sate Maranggi

Sate Maranggi merupakan wisata kuliner yang khas di Purwakarta. Jangan mengaku sudah berlibur ke Purwakarta deh apabila belum mencicipi sate maranggi ini. Banyak wisatawan luar kota yang sengaja ke Purwakarta hanya untuk mencicipi sate ini lho. Harga satu porsi satenya dibanderol sekitar Rp 40.000,- per sepuluh tusuk.

10. Museum Bale Panyawangan Diorama Nusantara

Museum Bale Panyawangan Diorama Nusantara merupakan spot museum edukasi dan sejarah yang cocok dikunjungi oleh berbagai kalangan. Terdapat banyak koleksi menarik dari sejak zaman kerajaan hingga zaman penjajahan. Selain koleksi, anda juga akan disuguhi berbagai media pembelajaran edukatif dan interaktif yang memudahkan untuk memahami penjelasan yang tertera di museum nya. Untuk masuk ke dalam museum ini, anda tidak akan dikenakan biaya sepeserpun.

11. Desa Sajuta Batu

Wisata alam yang satu ini terdiri dari berbagai spot, anda bisa memanjat tebing Gunung Parang, melakukan camp bersama teman-teman, memancing, berkeliling di desa, dan lain-lain. Desa Sajuta Batu ini sangat cocok untuk wisatawan yang menyukai wisata petualangan dan menantang. Anda juga bisa melakukan offroad dengan menggunakan mobil dan motor khusus. Dari titik tertinggi Desa Sajuta Batu, anda bisa menikmati indahnya pemandangan alam sambil melihat sunrise di pagi hari. Adapun untuk masuk kawasan wisata ini anda hanya akan dipungut biaya Rp 10.000,-.

12. Bukit Panenjoan

Panenjoan dalam bahasa sunda artinya adalah penglihatan. Bukit ini merupakan gardu pandang yang bisa anda gunakan untuk menikmati keindahan pemandangan di sekitar Purwakarta, terdapat berbagai spot menarik seperti jembatan bambu, rumah kayu, dan lain-lain. Fasilitasnya juga sudah cukup memadai dan lengkap. Adapun harga tiket untuk masuk ke Bukit Panenjoan ini Rp 5.000,- per orang nya.

Baca Juga : 9 Jasa Rental Mobil Purwakarta Murah dan Recommended

13. Gunung Bongkok

Menyukai wisata pendakian? Maka anda mungkin akan menyukai tempat wisata di Purwakarta yang satu ini, yaitu Gunung Bangkok. Anda bisa mengunjungi Gunung Bongkok untuk melakukan camp atau aktivitas lainnya. Gunung Bongkok merupakan spot terbaik untuk melihat sunset dan sunrise, berbagai pemandangan alam bisa anda nikmati ditambah dengan pemandangan city lights di malam hari. Gunung Bongkok kerap ramai pengunjungunya ketika hari libur ataupun akhir pekan, untuk masuk kawasan wisata ini dikenakan biaya Rp 15.000,- per orang termasuk asuransi.

14. Gunung Lembu

Tempat wisata di Purwakarta yang terakhir adalah Gunung Lembu. Gunung Lembu merupakan spot terbaik untuk melihat keindahan waduk Jatiluhur dari ketinggian. Untuk melakukan pendakian ke Gunung Lembu ini tidak terlalu sulit seperti mendaki gunung pada umumnya. Tidak hanya melihat pemandangan saja, namun anda juga bisa bermalam dengan mendirikan tenda. Fasilitas umum nya juga cukup memadai di posko sebelum pendakian, biaya tiket masuk nya adalah Rp 6.000,- per orang.

Akhir Kata

Dan itulah tadi rekomendasi Tempat wisata di Purwakarta menurut literaturnegeri. Semoga rekomendasi Tempat wisata di Purwakarta yang sudah disampaikan tadi dapat membantu.

You might also like