Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo – Anda mungkin lebih mengenal Ponorogo sebagai kota asal kesenian Reog. Namun, bukan hanya reog saja yang menjadi daya tarik dari Ponorogo. Ponorogo memiliki sederet tempat wisata menarik yang siap memanjakan Anda ketika liburan di sini. Mulai dari wisata alam hingga wisata taman bisa Anda temukan di Ponorogo.

Di musim liburan, Ponorogo hampir tak pernah sepi wisatawan baik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Beberapa obyek wisata berikut ini menjadi favorit wisatawan dan sayang kalau dilewatkan.

1. Telaga Ngebel

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Ponorogo Telaga Ngebel terletak di di lereng Gunung Wilis atau sekitar 25 km dari pusat Kota Ponorogo. Telaga yang terletak di ketingian 734 mdpl menyajikan pemandangan air telaga berwarna kebiruan serta fasilitas speed boat, sepeda air dan bus air untuk mengelilingi telaga. Harga tiket masuk Telaga Ngebel sekitar Rp. 10.000.

2. Gunung Bayangkaki

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Gunung Bayangkaki yang terletak di Desa Temon, Kecamatan Sawo, Ponorogo ini memiliki 4 puncak yakni Puncak Ijo (Gunung Ijo), Puncak Gentong (Gunung Gentong), Puncak Tumpak (Puncak Bayangkaki) dan Puncak Tuo (Gunung Tuo). Masing-masing puncak tersebut tentunya menawarkan pengalaman yang berbeda.

3. Gunung Bedes

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Dari Gunung Bedes yang terletak di Dusun Buyut, Desa Ngadirojo, Kecamatan Sooko, Ponorogo Anda bisa melihat Gunung Bayangkaki dari sisi yang berbeda. Gunung Bedes merupakan batu besar menjulang berketinggian 200 meter dimana puncaknya memiliki luas 10 meter kubik. Dari puncak Gunung Bedes, Anda bisa menyaksikan pemandangan alam Sooko yang indah.

4. Bukit Pare

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Bagi Anda yang suka wisata petualangan pendakian atau trekking, Anda bisa mengunjungi Bukit Pare yang terletak di Desa Cepoko, Kecamatan Ngrayun, Ponorogo. Bukit ini menjadi bukit favorit para remaja untuk berswafoto dengan latar belakang pemandangan alam yang indah dan memanjakan mata.

5. Goa Lowo Sampung

Rekomendasi Tempat Wisata di Ponorogo

Goa Lowo Sampung yang terletak di Dusun Boworejo, Kecamatan Sampung, Ponorogo ini dinamakan Goa Lowo karena didalamnya terdapat banyak sekali kelelawar (lowo). Wisata Goa ini juga menjadi sarana edukasi karena didalamnya terdapat bekas galian manusia purba. Untuk bisa masuk ke goa ini Anda hanya perlu membayar tiket seharga Rp.

6. Air Terjun Klenteng

Wisata ini terletak di perbatasan Kabupaten Ponorogo dan Kabupaten Trenggalek atau tepatnya di Desa Tumpuk, Kecamatan Sawoo. Air terjun berketinggian 45 meter ini dihimpit dua tebing bebatuan dengan sendang berwarna hijau bening di bawahnya. Anda bisa memasuki kawasan air terjun ini secara gratis.

7. Air Terjun Toyomerto

Air terjun Toyomerto atau air terjun Selorejo terletak di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel. Tempat ini berjarak sekitar 35 km sebelah timur Kota Ponorogo. Air terjun Toyomerto memiliki dua tingkatan air terjun dengan ketinggian setiap tingkatan sekitar 25 – 30 meter. Harga tiekt masuk ke air terjun ini sekitar Rp. 2.000.

8. Air Terjun Pletuk

Terletak di Dusun Kranggan, Desa Jurug, Kecamatan Sooko, air terjun Pletuk menyajikan pemandangan air terjun berketinggian 30 meter yang dikelilingi panorama alam perbukitan. Air terjun ini sudah difasilitasi dengan sarana panjat tebing, kamar mandi, mushola, lahan parkir dan warung makan. Harga tiket masuknya hanya Rp. 1.500/orang.

9. Air Terjun Widodaren

Air terjun Widodaren yang terletak di Desa Bulu, Kecamatan Jambon, Ponorogo ini menawarkan pemadangan air terjun yang masih alami. Dari atas air terjun, Anda bisa melihat pemandangan pegunungan Ponorogo yang indah. Sebaiknya Anda mengunjungi air terjun ini di musim penghujan di mana aliran airnya lebih deras daripada di musim kemarau.

10. Air Terjun Sunggah


Air terjun Sunggah yang terletak di Desa Selur, Kecamatan Ngrayun, Ponorogo ini menawarkan pemandangan air terjun dengan latar belakang bebatuan eksotis berukuran besar. Di dekat air terjun berketinggian 50 meter ini juga terdapat Watu Semaur dan tebing berketinggian 125 meter yang digunakan untuk olahraga panjat tebing.

11. Coban Lawe

Coban Lawe atau air terjun Lawe yang terletak di Desa Krisik, Kecamatan Pudak atau sekitar 33 km sebelah timur Kota Ponorogo merupakan air terjun yang mengalir di lereng Gunung Wilis. Air terjun ini menyajikan aliran air yang jernih, sejuk dan menyegarkan. Harga tiket masuk ke Coban Lawe sekitar Rp. 3.000.

12. Hutan Wisata Kucur

Hutan wisata Kucur terletak di Kecamatan Bedegan atau sekitar 20 km sebelah barat Kota Ponorogo. Kawasan hutan jati ini sering dijadikan lokasi perkemahan dan menjadi Taman Nasional. Anda bisa menemukan sebuah mata air di tengah-tengah kawasan wisata hutan jati yang menjadi asal muasal nama Kucur (mata air).

13. Taman Wisata Ngembag

Taman Wisata Ngembag yang terletak 3 km sebelah timur Ponorogo tepatnya di Kecamatan Siman menawarkan tempat bermain untuk keluarga. Wisata ini menyediakan fasilitas kolam renang, jembatan tali, flying fox, sepeda air, ayunan, kebun binatang mini, cafetaria dan lainnya. Harga tiket masuk ke taman wisata ini hanya Rp. 3.000.

14. Gita Waterpark

Gita Waterpark terletak di Dusun Krajan, Desa Pulung, Kecamatan Pulung, Ponorogo. Waterpark ini menyediakan fasilitas kolam bertingkat dan seluncuran di kolam anak. Obyek wisata di Ponorogo ini juga cocok di jadikan tempat bersantai karena di kelilingi oleh pemandangan pedesaan dan pegunungan. Harga tiket masuk ke Gita Waterpark sekitar Rp. 5.000 – Rp. 8.000.

15. Wisata Kedung Gamping

Wisata air Kedung Gamping yang terletak di Desa Temon, Kecamatan Ngrayun, Ponorogo ini bisa menjadi tempat mengisi liburan bersama keluarga. Air Kedung Gamping yang masih alami dengan pemandangan alam sekitar yang masih asri, membuat siapapun betah berlama-lama menghabiskan waktu di sini.

16. Pemandian Air Panas Tirta

Pemandian air panas Tirto yang terletak di Dusun Pucuk, Desa Wangir, Ngebel, Ponorogo ini menyuguhkan kenikmatan berendam di air hangat setelah beraktivitas seharian. Wisata ini banyak di kunjungi wisatawan terutama di sore hingga malam hari dengan membayar tiket masuk seharga Rp. 5.000.

17. Kesenian Reog Desa Carat

Berlibur ke Ponorogo tak lengkap kalau belum mengunjungi Desa Carat yang di juluki sebagai desa pengrajin Reog di Ponorogo. Di desa ini, Anda bisa menyaksikan proses pembuatan Reog dan mengenal sejarah cerita Reog Ponorogo secara detail.

Itulah 17 obyek wisata di Ponorogo yang harus Anda kunjungi. Obyek wisata alam di Ponorogo menawarkan keindahan alam mempesona yang menjanjikan pengalaman liburan berbeda dari tempat lainnya.

You might also like