4 Pintu Masuk Bromo Yang Harus Diketahui Ketika Ke Gunung Bromo
4 Pintu Masuk Bromo Yang Harus Diketahui Ketika Ke Gunung Bromo – Sebagai salah satu gunung yang ada di Jawa Timur, Gunung Bromo juga sering kali dijadikan pilihan Tempat Wisata Di Jawa Timur. Gunung ini berada di dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru atau TNBTS, taman nasional ini juga memiliki wilayah yang luas. Luas wilayah taman ini bahkan mencapai 4 kabupaten yang ada di Jawa Timur, yaitu kabupaten Malang, Lumajang, Pasuruan, dan Probolinggo. Dan di dalam TNBTS terdapat air terjun yang bisa kalian kungjungi karena yaitu Air Terjun Sumber Pitu Tumpang.
Karena membentang di 4 kabupaten membuat Gunung Bromo bisa dicapai dari 4 wilayah itu. Tetapi biasanya wisatawan yang ingin ke Gunung Bromo kebanyakan lewat Malang, Pasuruan dan Probolinggo. Untuk mengetahui rute lengkap menuju Gunung Bromo, silahkan simak informasi berikut ini.
Baca Juga : Seruni Point, Spot Terbaik Untuk Melihat Sunrise Di Bromo
4 Pintu Masuk Bromo
Sebelum menuju ke pintu masuk Gunung Bromo kalian harus tahu, biasanya wisatawan yang ke Bromo akan transit di kota Malang atau Kota Surabaya. Karena 2 kota ini tidak jauh dengan Gunung Bromo dan juga memiliki fasilitas yang lengkap. Mulai dari hotel atau penginapan, sarana transportasi (seperti bandara, stasiun kereta, dan terminal), dan jalan yang langsung menuju ke Gunung Bromo.
Nah jika ingin transit di kota Surabaya, kalian bisa lewat jalur Pasuruan dan Probolinggo. Tetapi jika transitnya di kota Malang, kalian bisa langsung ke pintu masuk Bromo yang ada di wilayah Jemplang atau Gubuk Klakah atau juga bisa lewat Pasuruan – Purwodadi.
Untuk kalian yang ingin ke Gunung Bromo, berikut daftar pintu masuk dan rute yang bisa kalian lalui:
1. Via Malang
Sebagai salah satu kota yang memiliki Pintu Masuk Bromo, membuat Malang sering dijadikan tempat transit ketika akan ke Gunung Bromo. Sebab jarak tempuhnya yang hanya sekitar 1,5 jam untuk ke Bromo dan juga memiliki banyak fasilitas untuk berwisata seperti Cafe, Stasiun, dan Terminal. Nah jika mencari hotel kalian bisa mencari Hotel Di Malang, karena disini ada banyak yang bisa dijadikan tempat menginap.
Untuk ke Gunung Bromo jika dari Malang, kalian bisa langsung ke timur, lebih tepatnya menuju ke Kecamatan Tumpang. Kemudian lanjut ke Kecamatan Poncokusumo, lanjut lagi ke Desa Gubuk Klakah – Desa Ngadas.
Di desa Ngadas lah Pintu Masuk Bromo via Malang dan juga tempat rest area atau tempat untuk menyewa Jeep. Kemudian kalian juga akan melewati wilayah Jemplang, nantinya ada sebuah persimpangan atau pertigaan, kalian belok kiri saja (jika lurus akan ke desa Ranu Pane atau pos pendakian ke gunung Semeru).
Jika sudah belok kiri, kalian akan masuk ke kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, lebih tepatnya melewati area Padang Savana atau bukit Teletabis.
Baca Juga :
- Cara ke Bromo Dari Batu Malang, Untuk Yang Baru Pertama Kali Ke Bromo
- Wisata Alam Di Malang Yang Indah Dan Cocok Kalian Kunjungi
2. Via Pasuruan
Jalur ke 2 menuju Gunung Bromo adalah lewat Pasuruan, atau lebih tepatnya via Purwodadi, Nongkojajar dan Pasrepan.
- Via Purwodadi / Nongkojajar
Rute Nongkojajar banyak dilewati wisatawan yang ingin ke Bromo dari Surabaya atau Malang. Rutenya dari Purwodadi, langsung menuju ke Kecamatan Nongkojajar kemudian ke Tosari. Kemudian lanjut ke Desa Wonokitri yang menjadi Pintu Masuk Bromo jika dari Pasuruan.
- Via Pasuruan Kota / Pasrepan
Rute kedua adalah lewat Pasrepan, rute ini bisa kalian lewati jika berangkat dari pusat kota Pasuruan. Rutenya dari kota Pasuruan, langsung saja menuju ke daerah Warungdowo, kemudian lanjut ke Ranggeh dan Pasrepan. Dari Pasrepan, lanjut ke Puspo sampai di Tosari.
Sampai di Tosari, kalian masih lanjut menuju desa Wonokitri Bromo. Di desa ini biasanya wisatawan akan beristirahat dan berganti kendaraan memakai Jeep untuk masuk ke kawasan Bromo.
3. Via Probolinggo
Rute menuju Bromo dari Probolinggo juga bisa dijadikan sebagai pilihan terbaik untuk kalian yang takut melewati jalan curam dan berliku. Sebab kondisi jalan via Probolinggo bisa dibilang cukup landai dan lebar, sehingga banyak dilewati wisatawan yang datang secara rombongan baik memakai minibus atau bus pariwisata. Selain itu jika lewat sini kalian juga bisa mampir ke Tempat Wisata Di Probolinggo yang bisa coba kalian kunjungi. Dan juga kalian bisa menemui beberapa homestay di Bromo jika ingin beristirahat atau menginap. Ke Gunung Bromo lewat Probolinggo kalian juga akan menemukan Restoran Cafe Bromo Dengan Menu Enak Dan Pemandangan Keren yang bisa kalian kunjungi ketika sudah lelah.
Jika berangkat dari Surabaya, kalian bisa lewat jalan tol Surabaya – Probolinggo. Setelah keluar dari pintu tol, lanjut ke kecamatan Sukapura, kemudian ke Ngadisari. Setelah itu lanjut terus sampai ke Cemoro Lawang, di desa Cemoro Lawang inilah Pintu Masuk Bromo via Probolinggo.
Dan juga jika lewat rute ini, kalian akan menemukan banyak hotel di kota Probolinggo yang dekat dengan Gunung Bromo. Mulai dari yang murah sampai hotel yang mahal bisa kalian temukan.
4. Via Lumajang
Untuk rute ke Bromo lewat lumajang, kalian bisa lewat Kecamatan Senduro. Rute ini akan tembus ke daerah Jemplang retunya sama seperti rute via Malang. Ketika sedang di Lumajang kalian juga bisa mempir ke Puncak B29 karena memiliki pemandangan yang indah bak negeri diatas awan.
Transportasi Menuju Bromo
Setelah tahu 4 lokasi Pintu Masuk Bromo, kalian juga harus tahu transportasi apa saja yang bisa dipakai untuk menuju ke Gunung Bromo. Ingin tahu apa saja transportasi untuk ke Gunung Bromo, berikut informasinya:
Kereta Api
Naik kereta untuk ke Bromo juga bisa dijadikan sebagai pilih untuk kalian yang berasal dari kota kota yang ada di Jawa seperti Bandung, Bogor, Jakarta, Jogja, Semarang, dan kota kota lainnya. Naik kereta untuk ke Bromo bisa lewat kota Surabaya lebih tepatnya ke Stasiun Pasar Turi atau Gubeng, dan kota Malang yaitu ke stasiun Kota Malang.
Jika sudah tiba di Malang atau Surabaya, kalian bisa lanjut ke Bromo dengan memakai transportasi lain seperti Travel atau menyewa mobil.
Pesawat Terbang
Jika ke Bromo dengan naik pesawat kalian bisa memilih penerbangan menuju ke Surabaya yaitu bandara Juanda atau ke Malang yaitu bandara Abdurahman Saleh. Tetapi setelah itu kalian harus melanjutkan perjalanan darat untuk ke Bromo sesuai dengan Pintu Masuk Bromo yang akan dilewati.
Menyewa Mobil
Menyewa mobil untuk ke Bromo biasanya banyak dilakukan oleh wisatawan yang datang dari kota Surabaya, Malang, dan Batu. Contohnya jika kalian ke Bromo naik pesawat atau kereta dan turun di Surabaya, kalian bisa lanjut ke Bromo dengan menyewa mobil.
Dengan menyewa mobil kalian tidak perlu lagi berganti ganti transportasi, karena dengan menyewa mobil kalian akan langsung diantar sampai ke Pintu Masuk Bromo. Tetapi hanya sampai di batas Pintu Masuk Bromo. Jika ingin lanjut ke kawasan wisata gunung Bromo, kalian harus memakai jasa sewa Jeep.
Jasa Sewa Jeep Di Pintu Masuk Bromo
Perlu diketahui, untuk siapa saja yang ingin berwisata ke Bromo diharuskan untuk memakai jasa sewa jeep. Hal ini sesuai dengan peraturan yang diterbitkan oleh pengelola Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.
Selain itu, penggunaan Jeep juga berkaitan dengan keamanan bagi wisatawan ketika sedang menyusuri jalur Bromo yang bisa dibilang berat.
Jadi jika ingin membawa mobil pribadi ke Bromo, kalian hanya bisa mengendarainya sampai batas pintu masuk. Kalian bisa memarkirkan kendaraan di rest area yang ada di masing masing Pintu Masuk Bromo. Kemudian berganti memakai Jeep untuk mengeksplor kawasan Gunung Bromo.
Disarankan untuk menyewa dari jauh jauh hari dan hindari menyewa secara mendadak. Ini dilakukan untuk mengantisipasi ketersediaan unik Jeep, dan menghindarkan kalian dari calo yang merugikan.
Baca Juga : Air Terjun Coban Bidadari Wisata Alam Modern Dan Instagramable
Kata Penutup
Itulah informasi tentang 4 Pintu Masuk Bromo yang Literaturnegeri sampaikan. Semoga bermanfaat dan terima kasih.