9 Destinasi Wisata di Lombok paling Populer

9 Destinasi Wisata di Lombok paling Populer

Sebagai salah satu daerah yang memiliki keindahan alam yang cantik, Lombok termasuk destinasi wisata Indonesia yang menyimpan sejuta pesona yang keren dan romantis. Tempat Wisata di Lombok yang tidak kalah cantik dari Bali, namun suasananya yang lebih sepi dan tenang. Terdapat banyak destinasi wisata yang wajib Anda kunjungi saat sedang berlibur ke Lombok.

Destinasi Wisata di Lombok paling Populer

Mau tahu tempat wisata di Lombok mana saja yang memberikan pemandangan yang indah sehingga menjadi populer? Berikut rekomendasinya.

1. Pantai Selong Belanak

Tempat wisata di Lombok yang pertama adalah Pantai Selong Belanak. Pantai ini berada di Selong Belanak, Praya Barat, Lombok Tengah dan menjadi salah satu destinasi wisata pantai yang populer di NTB. Pasirnya yang putih dan lembut menjadi alasan kenapa banyak wisatawan tertarik berkunjung ke sini saat sedang di Lombok. Airnya juga sangat jernih dan biru, terlebih sepi cocok menjadi suasana untuk menenangkan pikiran.

Kamu yang surfing bisa bermain selancar di sini dengan aman karena ombaknya tidak besar, sehingga cocok buat kamu yang masih pemula. Kalau sudah lapar, ada banyak warung-warung makan yang menyajikan menu seafood yang lezat, apalagi harganya murah. Selain makanannya yang terjangkau, kamu tidak usah membayar biaya masuknya, tapi hanya biaya parkir saja sekitar Rp 3 ribu.

2. Pantai Kuta

Tempat wisata di Lombok selanjutnya yaitu Pantai Kuta. Di Lombok ternyata ada pantai yang sama dengan di Bali, Pantai Kuta. Meski namanya sama, pantai ini lebih sepi, sehingga terlihat lebih bersih dan tenang. Berada di Desa Kuta, Lombok Tengah, pantai ini selalu menjadi destinasi wisata utama para wisatawan dalam negeri dan luar negeri, walau mereka baru saja mendarat di bandara.

Pasirnya sangat lembut dan airnya yang biru serta jernih sangat cocok buat kamu yang suka snorkerling. Pesona bawah lautnya sangatlah cantik, jadi sangat sayang kalau kamu tidak menyelam ke bawahnya. Liburan kamu semakin lengkap karena tersedia banyak penginapan, penyewaan snorkeling dan papan selancar, serta warung makan.

Tidak ada biaya tiket masuk, tapi kamu harus tetap membayar parkir Rp 5 ribu untuk motor dan Rp 10 ribu mobil.

3. Pantai Tanjung Aan

Tempat wisata di Lombok berikutnya yaitu Pantai Tanjung Aan. Pantai Tanjung Aan menjadi rekomendasi ketiga objek wisata di Lombok yang menarik untuk berlibur. Berlokasi di Desa Kuta Lombok, Pujut, Lombok Tengah, pantai ini cukup dekat dengan 2 pantai sebelumnya, sehingga bisa menjadi destinasi wisata pantai beruntun yang mengasyikan.

Pasirnya yang tidak terlalu halus tidak menjadi penghalang pengunjung yang mau menikmati keindahan lautnya yang tenang dan biru jernih. Kamu bisa menyewa peralatan snorkeling di tempat penyewaannya dengan harga yang terjangkau. Lapar? Langsung ke warung-warung makannya yang harganya juga murah. Bahkan kamu tidak usah pusing dengan biaya masuk pantainya karena gratis.

4. Pantai Bangko-bangko

Pantai yang berada di Jl. Putih, Batu Putih, Sekotong Tengah, Lombok Barat ini juga populer dengan nama Desert Point. Buat kamu yang sudah ahli dalam berselancar, pantai ini akan memberikan kamu ombak yang besar, ditambah karang-karang yang tajam. Tidak heran kalau perselancar profesional sering berlatih di sini untuk melawat ombaknya yang ekstrim.

Kamu yang mau ke sini, haruslah memakai perahu yang sudah disewa dari Pelabuhan Lembar lalu dilanjutkan dengan menggunakan ojek atau mobil. Meski ombaknya yang besar, di sini kamu juga tetap bisa melakukan diving atau snorkeling untuk melihat indahnya bawah lautnya. Kamu tidak usah membayar tiket masuk saat masuk ke pantai ini.

5. Pantai Tangsi

Selain pantai-pantai di atas, Pantai Tangsi juga menjadi salah satu destinasi wisata di Lombok yang populer di kalangan wisatawan. Pantai Tangsi berada di Desa Sekaroh, Jerowaru, Lombok Timur yang menyajikan pasir berwarna merah muda yang lembut. Tidak heran kalau tempat ini juga disebut sebagai Pantai Pink yang warnanya hampir seperti warna pink.

Kamu yang mau ke sini harus sedia membawa bekal makan dan minum karena tidak ada sama sekali penginapan, warung makan, mau pun fasilitas tambahan lainnya untuk para turis. Meski tidak ada fasilitas wisatawan, kamu harus membayar tiket masuknya Rp 10 ribu untuk turis dalam negeri dan Rp 50 ribu untuk luar negeri.

6. Pantai Senggigi

Pantai cantik ini terletak di Jl. Raya Senggigi Km 6 sampai 10, Batulayar, Lombok Barat. Terkenal dengan keromantisan pantainya, di sini kamu bisa menikmati kelembutan pasirnya, airnya yang berwarna hijau biru yang jernih, dan terumbu karang yang berjejer sangat menarik unik serta menarik.

Kamu yang suka snorkeling bisa menjajal lautnya yang memiliki pesona bawah laut yang sangat indah. Kalau mau berkeliling laut, kamu bisa menyewa perahu yang harganya cukup terjangkau. Ada banyak penginapan dari berbagai harga dan tempat makan yang lezat di sekeliling pantai ini. Jadinya, liburan kamu di sini akan semakin lengkap dan seru.

Biaya tiket masuk yang harus kamu bayar di sini sekitar Rp 15 ribu per orang.

7. Gunung Rinjani

Kalau sudah puas menikmati pemandangan lautnya, sekarang tidak ada salahnya kalau kamu berkunjung ke Gunung Rinjani yang terletak di kawasan Taman Nasional Gunung Rinjani, Lombok. Dikenal sebagai puncak tertinggi ke 3 dari 7 puncak tertinggi di Indonesia, gunung ini menjadi destinasi liburan di Lombok sangat populer.

Kamu yang tidak sanggup menuju puncaknya, masih bisa menikmati Danau Segara Anak yang bisa kamu jadikan sebagai tempat camping dan memancing. Kamu yang lelah bisa berendam di kolam air panasnya yang menenangkan. Buat kamu yang mau mendakinya, perlu mambayar Rp 5 ribu per harinya di hari biasa dan Rp 7,5 ribu saat akhir pekan.

8. Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno

Ketiga pulau cantik ini berada di Pemenang Lombok Utara yang masing-masingnya memiliki pesonanya yang sangat eksotis dan indah. Tapi, yang paling populer di kalangan wisatawan yaitu Gili Trawangan karena pasirnya yang sangat putih, airnya yang jernih, dan terumbu karangnya yang alami.

Jangan lupa untuk mencoba menyelam ke bawah lautnya yang memberikan keindahan kehidupan yang sangat cantik. Kamu yang mau menginap juga bisa memilih berbagai macam penginapan di sekitarnya. Ada juga tempat makan menarik yang bisa kamu cicipi. Kamu yang mau ke sini, biasanya disediakan paket lengkap mengunjungi ketiga pulau itu. Harganya mulai dari Rp 1 juta sampai Rp 3 juta..

9. Air Terjun Sendang Gile

Tempat wisata di Lombok yang terakhir yaitu Air Terjun Sendang Gile. Sekali-sekali tidak ada salahnya kalau kamu berlibur ke air terjun, karena di Lombok terdapat Air Terjun Sendang Gile yang asri dan menyejukkan. Terletak di Senaru, Bayan, Lombok Utara, kamu bisa menikmati ketinggian air terjunnya yang sekitar 30 meter. Di bagian bawahnya kamu bisa berenang atau sekedar bermain air karena terdapat kolam alami yang jernih.

Kamu yang masih bingung untuk Wisata di Lombok, bisa minta bantuan ke penduduk setempat untuk menjadi pemandu jalan. Kamu tidak usah khawatir dengan fasilitasnya karena sudah disediakan dengan cukup lengkap, seperti warung makan, tempat ibadah, toilet, dan parkir. Kamu hanya perlu membayar Rp 10 ribu untuk biaya masuknya.

Penutup

Demikianlah tempat wisata di Lombok paling populer menurut literaturnegeri. Jika kamu ingin pergi ke tempat wisata di Lombok, kamu bisa menggunakan rental mobil Lombok sebagai layanan transportasi.

You might also like