8 Jasa Rental Motor Solo Terjangkau Paling Recommended
Jasa Rental Motor Solo – Solo atau Surakarta adalah kota di Jawa Tengah yang banyak dikunjungi wisatawan karena keindahan destinasi wisata alamnya dan lain-lain. Untuk alat transportasi, wisatawan biasanya akan menggunakan jasa rental motor karena dianggap mudah dan terjangkau. Jasa rental motor Solo sudah semakin banyak jumlahnya dan menyediakan armada motor yang bervariasi. Jika kalian sedang mencari jasa rental motor Solo, maka kalian bisa menyimak ulasan dibawah ini untuk menemukan rental motor Solo yang sesuai keinginan.
8 Rekomendasi Jasa Rental Motor Solo
Bagi kalian yang sedang mencari rental motor Solo, maka berikut ini adalah rekomendasi jasa rental motor solo menurut literaturnegeri. Simak selengkapnya!
1. D.A Trans
D.A Trans adalah agen sewa motor Solo yang menyediakan beragam pilihan armada terkini. Armada yang disediakan adalah Suzuki Titan, Honda Beat dan Vario, Yamaha Mio & J Sporty dan masih banyak lagi. Untuk harga yang ditawarkan D.A Trans juga murah, yakni mulai dari Rp75.000 saja per harinya. Dengan harga tersebut, kalian akan dilengkapi dengan jas hujan dan helm.
Jika kalian berminat untuk memesan jasa dari D.A Trans, maka kalian bisa memesannya secara online dan mengirimkan foto close up serta kartu identitas terlebih dahulu melalui WA. Setelah pembayaran dilakukan, maka motor akan diantarkan ke lokasi kalian.
- Alamat: Jalan Ahmad Yani No. 280, Kelurahan Manahan, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, Jateng 57134
- Kontak: 0856-4267-9109
- Jam Operasional: 24 jam
2. OK Rent
OK Rent adalah agen penyedia rental motor Solo yang menyediakan armada untuk keperluan wisata ataupun bisnis selama berada di Solo dan sekitarnya. Sebenarnya OK Rent tidak hanya menyediakan layanan sewa motor saja, melainkan menyediakan juga layanan sewa mobil.
Rental ini menawarkan armada motor yang cukup lengkap, seperti Yamaha Fino, Nmax, Mio, Vixion, Honda Beat, Megapro, Revo, Vario150 dan lain-lain. Untuk tarif sewanya juga terbilang murah, yakni hanya Rp75.000 saja per harinya. Selain sewa harian, adapun paket sewa seminggu atau lebih yang bisa kalian pilih.
- Alamat: Jl. Sungai Sambas No.14, Sangkrah, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57119
- Kontak: 0822-2044-4447 – (0271) 656173
- Jam Operasional: 08.00 – 17.00
3. WisataSolo Rental
WisataSolo Rental merupakan salah satu rental motor Solo terbaik yang bisa menjadi pilihan kalian berikutnya. Rental motor ini menawarkan armada matic dengan durasi sewa 12 hingga 24 jam lamanya. Armada yang disediakan juga bervariasi serta dalam keadaan terawat dan prima.
Selain itu, WisataSolo Rental juga menawarkan tarif yang terjangkau. Tarif sewanya yaitu mulai dari Rp50.000 saja. Adapun fasilitas tambahan untuk para pelanggan seperti antar jemput khusus di kota Solo. Dan bagi kalian yang membooking motor lebih dari empat hari, maka kalian mendapatkan harga special.
- Alamat: Gg. Puntadewa, Jebres, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57126
- Kontak: 0818-155-010 – 0818-1862-85
- Jam Operasional: 06.30 – 23.00
Rekomendasi :
- 12 Jasa Sewa Motor Surabaya Aman dan Terjangkau
- 11 Jasa Sewa Motor Malang Terjangkau dan Berkualitas
- 12 Jasa Sewa Motor Jakarta Timur Paling Recommended
- 9 Jasa Sewa Motor Lampung Terjangkau Mulai Rp50 Ribuan
4. Motorent Setasiun
Motorent Setasiun adalah jasa rental motor Solo berikutnya yang bisa kalian jadikan pilihan. Agen sewa motor ini menyediakan beragam jenis pilihan armada keluaran terbaru dalam kondisi terawat. Untuk tarif sewa yang ditawarkan juga terjangkau, yakni mulai dari Rp40.000 saja per 12 jamnya.
Motorent Setasiun berupaya semaksimal mungkin untuk memuaskan para pelanggannya dengan memberikan pelayanan terbaik dan staf yang ramah. Kalian bisa datang langsung ke alamat yang ada dibawah ini untuk melakukan reservasi.
- Alamat: Jl. Kemuning I, RT.02/RW.14, Purwosari, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57142
- Kontak: 0812-1500-4842 – (0271) 740083
- Jam Operasional: 24 jam
5. Vieco Tour
Vieco Tour adalah rental motor Solo yang siap melayani para wisatawan untuk berkeliling kota Solo dengan menyediakan armada berkualitas. Vieco Tour termasuk salah satu agen sewa motor terlengkap yang ada di Solo, jadi cocok digunakan untuk mencari pengalaman baru.
Dengan beragam pilihan armada yang disediakan Vieco Tour, tentunya akan membuat perjalanan kalian jadi lebih bebas dan leluasa tanpa adanya hambatan, berbeda dengan saat kalian menggunakan transportasi umum.
Jika kalian tertarik dengan Vieco Tour ini maka kalian tidak perlu khawatir, karena rental ini siap melayani selama 24 jam. Dengan begitu, maka kalian bisa menggunakan jasa rental motor ini kapan saja saat sedang membutuhkannya.
- Alamat: JL Raya Palur Solo Sragen, Solo Timur Surakarta
- Kontak: 0823-2568-1491
- Jam Operasional: 24 jam
6. Global Adventure
Global Adventure merupakan agen sewa motor Solo yang menyediakan beragam armada keluaran terbaru. Disini, tersedia juga beberapa fasilitas pendukung untuk para pelanggan yang hendak menyewa motor. Fasilitas tersebut diantaranya adalah 2 buah helm, kunci cakram dan jas hujan.
Tak hanya menyediakan layanan sewa motor saja, Global Adventure juga menyediakan beragam jenis kebutuhan lainnya seperti hammock, carrier, matras camping, tenda dan lain-lain. Untuk harga yang ditawarkan juga bersaing dengan jasa sewa motor Solo lainnya.
Jika berminat untuk menggunakan jasa rental ini, kalian bisa berkunjung ke lokasi Global Adventure yang berada di Jl Ir.Sutami No 106 Solo tepatnya di Kelurahan Pucang Sawit. Atau kalian bisa juga coba menghubungi nomor yang ada dibawah ini untuk bertanya seputar rental motor Global Adventure.
- Alamat: Jalan Ir. Sutami No. 106, Kelurahan Pucang Sawit, Kecamatan Jebres
- Kontak: 0858-0338-0004
- Jam Operasional: 11.00 – 20.00
7. Eli Rent
Eli Rent adalah rental motor Solo berikutnya yang menyediakan beragam armada berkualitas. Untuk menyewa motor disini, durasi sewa motor yang diperlukan yaitu minimal dua hari. Sedangkan untuk syarat sewa motornya juga mudah, yakni dengan memberikan e-KTP sebagai jaminan, mengisi form data lengkap, melunasi pembayaran di muka dan siap untuk difoto dengan unit yang akan disewa. Jika sudah, maka armada sudah bisa untuk diambil.
- Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.56, Danukusuman, Kec. Serengan, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57156
- Kontak: 0812 3350 332
- Jam Operasional: Senin – Jumat jam 08.00 – 17.00, Sabtu & Minggu jam 08.00 – 20.00
8. Rental Motor Solo
Rekomendasi terakhir yang bisa kalian jadikan pilihan adalah Rental Motor Solo. Agen sewa motor ini bisa menjadi pilihan tepat bagi kalian yang ingin berwisata ke Kota Batik dengan harga terjangkau. Dengan Rental Motor Solo, kalian hanya perlu mengeluarkan biaya sebesar Rp50.000 saja.
Untuk menyewa motor disini, kalian harus menyerahkan KTP atau kartu identitas lainnya seperti KK, kartu mahasiswa, kartu pegawai, passport, SIM dll sebagai jaminan. Jika jaminan serta syarat sewa motor telah disetujui, maka nantinya motor akan dikirim ke tempat yang sudah ditentukan.
- Alamat: Jalan Mendung IV, Kelurahan Jebres, Kecamatan Jebres
- Kontak: 0856-4644-4031
- Jam Operasional: 05.00 – 20.00
Penutup
Itulah tadi jasa rental motor Solo menurut literaturnegeri. Semoga rekomendasi diatas bisa membantu dan bermanfaat.